Dosen Universitas Perintis Indonesia Laksanakan Pengabdian Masyarakat di Ponpes Ashhabul Qur an

BUKITTINGGI – Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Perintis Indonesia (UPERTIS) melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat (Pengabmas) di Pondok Pesantren Putra Ashhabul Qur’an, nagari Situjuah Gadang, Kecamatan Situjuah Limo Nagari Payakumbuh.

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 22 September 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan santri dalam memberikan pertolongan pertama melalui program bertajuk “First Aid Camp”.

Tim Pengabmas yang diketuai oleh Ns. Andrye Fernandes, M.Kep, Sp. Kep. An, didampingi oleh anggota tim lainnya yakni Ns. Aldo Yuliano, S.Kep, MM, Ns. Muhammad Arif, M.Kep, Def Primal, M.Biomed PA, dan Ns. Yessi Andriani, M.Kep, Sp. Mat, fokus pada pelatihan pertolongan pertama bagi santri dan pembina Unit Kesehatan Pondok Pesantren (UKP).

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan santri dan pembina UKP dalam menangani kasus kegawatdaruratan,” ungkap Andrye pada Senin (23/9/2024).

Baca Juga:  Bupati Tanah Datar Monitoring PSU DPD Dapil Sumbar

Ia menambahkan, pelatihan ini bukan hanya untuk peningkatan pengetahuan tetapi juga keterampilan, yang ditunjang dengan penyerahan sarana infrastruktur kesehatan seperti tas darurat, set perawatan luka, set balut bidai, long spine board, dan tabung oksigen.

Program ini didukung oleh Hibah Pengabdian Masyarakat dari Kemendikbudristek tahun 2024, yang memungkinkan pelaksanaan pelatihan secara intensif serta pengadaan alat kesehatan yang sangat dibutuhkan di pondok pesantren tersebut.

Menurut Ustadz Rahmat Hidayat, Lc, perwakilan dari Ponpes Ashhabul Qur’an, program ini sangat membantu terutama karena pondok pesantren ini merupakan pesantren khusus putra, yang memiliki potensi risiko cedera akibat kegiatan fisik dan lingkungan pondok yang bertingkat.

Related Posts

Writer: AlexEditor: Alex armanca