TANAH DATAR – Bupati Tanah Datar diwakli Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Erizanur membuka turnamen Jordus Cup XIX di Lapangan Mini Pulai Sungayang, Minggu (23/4/2023).
Erizanur menyebut turnamen ini akan mampu mengembangkan dunia sepakbola di Kabupaten Tanah Datar, terutama di Kecamatan Sungayang.
“Jodus Cup tidak hanya saling mengukur prestasi sepakbola semata, tapi menjadi hiburan bagi masyarakat dan dapat meningkatkan perekonomian,” ucap Erizanur.
Ketua Panitia Jordus Cup XIX 2023 Izhar Rasyid menyebut turnamen ini didukung cukup banyak sponsor, dan juga pemerintah daerah, serta masyarakat Sungayang baik di rantau maupun di kampung halaman.
“Perbedaan turnamen kali ini adalah pihak sponsor meningkat, hadiah meningkat, selain tropi juga ada medali emas dan perak, serta ada pemilihan pemain Man of the match,” tutur Izhar.
Laga Pembuka
Pada laga pembuka, RH United Dharmasraya mengalahkan Persepak Payakumbuh melalui adu pinalti 6-5, setelah sebelumnya bermain imbang (2-2).
Di babak pertama, striker RH United Dharmasraya Legar Janari berhasil menyarangkan si kulit bundar di menit 17.
Kemudian gol kedua RH United Dharmasraya dicetak pemain depan Aldi Kemra di menit ke 20. Hasil 2:0 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Tertinggal 2:0, pemain Persepak Payakumbuh mencoba meningkatkan serangan namun rapatnya barisan pertahanan RH United Dharmasraya membuat serangan anak-anak Payakumbuh selalu kandas.
Namun di menit-menit akhir, pertahanan RH United Dharmasraya mulai kendor sehingga pemain depan Persepak Payakumbuh Dandi Sonrizal berhasil membobol gawang Aris Setiawan di menit ke 62.
Kemudian satu gol lainnya dicetak pemain Persepak Payakumbuh di masa injuri time. Hingga babak kedua berakhir kedudukan tetap 2-2 dan harus diakhiri dengan adu pinalti.
Dalam adu penalti empat pemain RH United Dharmasraya berhasil mencetak gol, sementara hanya tiga gol yang berhasil dieksekusi oleh pemain Persepak Payakumbuh.
Usai pertandingan Pembina Jordus Cup Yasman Yanusar mengumumkan pemain Man of the Match yakni Aldi Kemra dari RH United Dharmasraya sekaligus menyerahkan hadiah sepatu bola yang disediakan sponsor. (tau)