Kerjasama Pemkab Tanah Datar dan Kantor Imigrasi Agam Tetap Dilanjutkan

TANAH DATAR, Bacalahnews – sepakat dengan Kantor Imigrasi Agam untuk melanjutkan program pembuatan dokumen perjalanan keluar negeri (paspor) yang dilakukan di Kompleks Istano Basa Pagaruyung.
“Program yang bertujuan untuk mempermudah masyarakat yang ingin memperoleh pelayanan dokumen ini terbukti sangat diminati masyarakat, bahkan antrian yang luar biasa, karena itu tetap dilaksanakan untuk setahun ke depan,” ucap Kepala Kantor Imigrasi Agam Budiman Hadiwasito saat dengan Pemkab di Batusangkar, Senin (24/3/2025).
Kunjungan jajaran Kantor Imigrasi Agam ini disambut Bupati Tanah Datar Eka Putra didampingi Kadis Parpora Riswandi dan Kabag Hukum Audia Safitri.
Budiman menyambut baik Pemkab Tanah Datar telah menyediakan lokasi untuk pengurusan dokumen perjalanan, izin berangkat dan kembali, di Istano Basa Pagaruyung.
Sementara itu, Bupati Eka Putra menyampaikan Pemkab terus mendukung program yang dilaksanakan di Istano Basa Pagaruyung.
“Semoga kerjasama ini terus berlanjut. Dan khusus Posko Pelayanan di Istano Basa terbukti membawa kemudahan bagi masyarakat,” tutur Eka. (fantau)

Baca Juga:  Lestarikan Kearifan Lokal, Kampuang Sarugo Perkuat Limapuluh Kota Pada Kancah Pariwisata Mancanegara

Related Posts