TANAH DATAR – Pemkab Tanah Datar memberikan bantuan sosial untuk korban kebakaran yang terjadi di Nagari Simawang, Kecamatan Rambatan, Senin (10/3/2025).
“Pemkab Tanah Datar menyampaikan duka yang mendalam atas musibah yang menimpa ibu Nurbaiti dan keluarga, semoga ada hikmah dibalik musibah ini,” ujar Eka.
Bupati mengimbau masyarakat juga diminta untuk selalu waspada agar kejadian serupa tidak terulang kembali dimasa mendatang.
“Bila meninggalkan rumah, agar aliran listrik dimatikan. Kepada aparat pemerintah nagari diminta untuk berkeliling menjaga wilayahnya masing-masing sehingga musibah seperti ini dapat diantisipasi,” kata Eka.
Sementara itu, Wali Nagari Simawang F.M. Paduko melaporkan bahwa kejadian kebakaran ini terjadi akibat hubungan arus pendek listrik.
“Kebakaran ini terjadi saat Maghrib, awalnya diketahui oleh tetangga korban, kemudian dilaporkan kepada kami dan kami langsung kesini untuk memberikan pertolongan,” tutur Paduko.
Wali Nagari menyampaikan bahwa saat kejadian pemilik rumah (Nurbaiti) sedang di Pekanbaru, sementara rumahnya dijaga oleh saudaranya. Namun ketika kebakaran terjadi, saudaranya tersebut juga sedang tidak berada di rumah karena sedang berbuka puasa bersama di mushalla. (fantau)
Pemkab Tanah Datar Bantu Korban Kebakaran di Nagari Simawang
