Perwaliko Kota Payakumbuh Halal Bihalal dengan Wawako Ibnu Asis

BUKITTINGGI — Persatuan Warga Lima Puluh Kota (Perwaliko) Kota Payakumbuh gelar acara halal bihalal di sekretariat Perwaliko Pulai Anak Air, Kota Bukittinggi, Jumat (18/4/2025).

Dalam acara yang berlangsung penuh keakraban itu tampak dihadiri Wakil Wali Kota (Wawako) Bukittinggi, Ibnu Asis.

Ketua Pelaksana, Marten menyebutkan, kegiatan ini untuk menghimpun dan mempererat tali silaturahmi diantara warga PERWALIKO dari yang muda hingga yang tua.

Kata dia, tema acara adalah ‘Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah Melalui Silaturahmi Untuk Mencapai Taqwa, Membangun Agama dan Bangsa’.

”Diharapkan acara ini dapat memepererat hubungan diantara kita semua, khususnya keluarga besar PERWALIKO,” ujar Marten dalam sambutanya.

Ketua PERWALIKO, Syafril di kesempatannya mengucapkan terima kasih kepada Wawako Bukittinggi yang telah hadir dalam acara tersebut.

Baca Juga:  Bang Wako feat Gerami MK: Prince Mardoni: Kami Tantang Generasi Muda Untuk Kreatif

”Semoga ke depannya hubungan PERWALIKO dan pemerintah kota Bukittinggi selalu terjalin baik,” harapnya.

Wawako Ibnu mengapresiasi atas keberadaan PERWALIKO di kota Bukittinggi, dan sudah memberikan contoh nyata kepada warga kota Bukittinggi.

Ibnu mengingatkan tentang pentingnya menjaga kesatuan dan persatuan.

“Selaku anak bangsa, sangat penting untuk menjalin persatuan, PERWALIKO menjadi contoh terdepan. Terima kasih kepada PERWALIKO yang telah memberikan contoh dalam memelihara persatuan dan kesatuan,” sebut Ibnu.

“Kami berharap dan mengajak mari bersama-sama kita jaga kota kita ini hingga menjadi kota yang aman dan nyaman,”pintanya. (tfk)

Related Posts