TANAH DATAR, Bacalahnews – Wakil Bupati Tanah Datar Ahmad Fadly mengapresiasi para perantau Jorong Guguak Gadang, Nagari Padang Magek, Kecamatan Rambatan kepada kampung halaman.
“Program bedah rumah ini patut diapresiasi, menggambarkan sinergitas dan komunikasi antara perantau dan ranah sangat baik,” kata Ahmad saat peletakkan batu pertama bedah rumah di jorong tersebut, Kamis (10/4/2025).
Wabup menyampaikan walaupun kondisi para perantau saat ini cukup terdampak karena melemahnya daya beli masyarakat, namun perantau Guguak Gadang dalam wadah G3AD tetap melaksanakan program bedah rumah.
Wabup menyebut saat ini Pemkab juga melakukan efesiensi anggaran yang tentunya juga akan berpengaruh terhadap pelaksanaan pembangunan daerah.
“Pemkab bertekad untuk terus membangun dan berupaya meningkatkan PAD serta juga menjemput program dan kegiatan ke Pemerintah Pusat,” tutur Ahmad.
Sementara itu, Ketua G3AD Jabodetabek Eril Kusnepi menyampaikan meskipun kondisi para perantau saat ini terpengaruh karena daya jual beli masyarakat, namun perhatian kepada kampung halaman tetap besar.
“Sebagian besar perantau merupakan usaha dagang, dan kondisi saat ini memang sangat berpengaruh, namun saat ini masih bisa melaksanakan program bedah rumah,” ujar Eril.
Eril menyebut dalam pelaksanaan program bedah rumah di Jorong Guguak Gadang sudah terlaksana sebanyak 3 kali dengan anggaran semakin meningkat.
“Ini adalah program bedah rumah ke empat dengan anggaran sebesar Rp102 juta. Anggaran ini meningkat dari sebelumnya, semoga program ini meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,” ujar Eril.
Wali Nagari Padang Magek Syafril Jamal mengungkapkan, Pemerintah Nagari mendukung dan berterima kasih atas program bedah rumah yang dilaksanakan G3AD.
“Program ini tentunya sangat membantu dan bermanfaat bagi warga di kampung halaman,” ucap Syafril. (fantau)
Wabup Ahmad Fadly Apresiasi Perantau Guguak Gadang Nagari Padang Magek
