Sambut Tahun Baru 2023, KBO Babel dan PJS Kota Pangkalpinang Salurkan Beras Bagi Masyarakat Membutuhkan

PANGKAL PINANG — Organisasi Profesi Pers Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kota Pangkalpinang, bersama Kantor Berita Online Bangka Belitung (KBO Babel) menyalurkan bantuan beras bagi warga yang membutuhkan di kota itu.

“Program “Ayo Sedekah Beras” bertemakan “Sambut Tahun 2023 Dengan Berbagi Kebahagiaan Bersama Saudara Dhuafa”, guna menyambut pergantian tahun baru besok, menggelarkan program kegiatan akhir tahun 2022,” ujar Kepada Jejaring Media sekaligus Kepala KBO Babel, Ryan Augusta Prakasa di Pangkal Pinang, Sabtu (31/12/2022).

Ia menyampaikan, open donasi “Ayo Sedekah Beras” sudah berjalan 2 hari, dan hari ini Sabtu (31/12/2022) terakhir penerimaan titipan sembako beras.

“Alhamdulillah sudah 200 kampil beras ukuran 5 kilogram terkumpul dari bantuan ayahanda, ibunda, abangnda dan adinda dari mitra KBO Babel dan PJS, yang menitipkan sedekah beras untuk kami sampaikan kepada masyarakat yang membutuhkannya,” ujar wartawan senior ini

Ditemui di Rumah Dinas Gubernur Babel usai pantau kegiatan podcast KBO Babel bersama Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Ryan menyampaikan bahwa, pendistribusian beras ini dikoordinir oleh Ketua PJS Pangkalpinang, Aditya Safitri.

Sementara itu, Ketua PJS Kota Pangkalpinang, Aditya Safitri mengatakan, pada pagi subuh, Sabtu (31/12/2022) pengurus PJS Kota Pangkalpinang sudah membagikan sembako beras kepada masyarakat Babel yang layak menerima.

“Tadi pagi subuh kami sudah distribusikan 100 kampil beras ke masyarakat terutama petugas kebersihan yang menyapu dan membersihkan sampah-sampah di jalan perkotaan, pasar dan beberapa titik lain di kota Pangkalpinang. Sisanya besok akan kami bagikan ke panti asuhan dan guru ngaji,” kata pewarta akrab dipanggil Adet ini.

“Petugas kebersihan sasaran mendapatkan bantuan karena, tanpa kita sadari usai kita merayakan tahun baru besoknya sudah pasti sampah sisa makanan, kertas, dan sampah lainnya banyak berserakah di jalan-jalan, tentunya petugas kebersihan yang kita buat susah, masak kita yang pesta orang lain yang membersihkannya, semoga dengan sedekah beras mereka juga merasakan kebahagiaan menyambut tahun baru 2023,” ujar owner media online BangkaTerkini.Com.

Menurut Ryan, program “Ayo Sedekah Beras” sambut Tahun 2023 “Dengan Berbagi Kebahagiaan Bersama Saudara Dhuafa” terlaksana atas adanya support dan dukungan dari para donatur mitra KBO dan PJS Babel.

“Mewakili masyarakat pers Babel kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya, dan terimakasih atas dukungan Ayahanda, Ibunda, Abanda dan adinda telah mensuport kegiatan “Ayo Sedekah” menutupi akhir tahun 2022. Semoga kebaikan kita dibalas oleh Allah SWT dengan limpahan rezeki dan kemudahan dalam segala urusan serta menjadi ladang amal, Aamiin,” tuturnya. (pkp)

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *