Atlet FORKI Limapuluh Kota Boyong Tiga Medali Emas Pada Kejurda Sumbar Karate-Do

LIMAPULUH KOTA – Atlet Federasi Karate-Do Indonesia (FORKI) Kabupaten Limapuluh Kota berhasil memboyong tiga medali emas dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Sumatera Barat yang berlangsung di GOR Universitas Negeri Padang (UNP) Kota Padang, 12-14 Agustus 2022 kemarin.

Pada ajang kejuaraan daerah tersebut, atlet karate binaan KONI Limapuluh Kota, juga sukses mengantongi 1 medali perak serta 2 medali perunggu. Atlet karate yang memiki basecamp di Makodim 0306/50 Kota itu sebelumnya dilepas mengikuti Kejurprov Sumbar oleh Ketua Umum FORKI Liko, Nurkhalis Dt Bijo Dirajo.

“Alhamdulillah, tiga medali emas berhasil dipersembahkan para atlet kita, dalam ajang Kejurprov di Kota Padang kemarin,” kata Sekretaris Umum FORKI Limapuluh Kota, Egon Febri, saat dihubungi dari di Payakumbuh, Senin (15/8) siang.

Tiga atlet peraih medali emas, disebutkan Egon, yakni Nayyara Oktaveli Harianto yang berlaga pada Kumite-30 Kilogram Pra-Pemula Putri. Kedua, yaitu M Revan Harianto pada Kumite +45 Kilogram Pemula Putra serta ketiga, Izro Mayta Anisa yang sukses juara pada Kumite -68 Kilogram Senior Putri.

Baca Juga:  Ratusan Karateka Bertarung Memperebutkan Piala Ketua Umum Tako SumbarĀ 

Adapun, 1 medali perak berhasil didapat Inaya Atifa Zahra yang bertanding pada kelas Kata Perorangan Usia Dini Putri. Setelah itu, medali perunggu diboyong dua atlet putra-putri, yakni Sabil Alfa Qaireen yang berlaga di Kata Perorangan Usia Dini Putra dan Rohadatul Mufiidah, pada Kumite -35 Kilogram Pemula Putri.

Egon yang sejak awal turut mendampingi atletnya di Kejurprov Sumbar menyebut, FORKI Limapuluh Kota mengutus sebanyak 15 atlet putra-putri ke Kota Padang. Dalam kejuaraan yang diikuti FORKI dan Club Karate-Do Sumbar, FORKI Limapuluh Kota sukses bertengger di peringkat 3 se-Sumbar, serta menduduki peringkat 6 secara keseluruhan.

Related Posts