Bumil, Ayo Rileks dengan Pranatal Yoga 

Penulis : Eni Mardhawati STr Keb  ***

Salah satu jenis yoga untuk ibu hamil yaitu yoga prenatal. Berdasarkan banyak penelitian, olahraga yoga bisa membantu ibu hamil dalam memberikan ketenangan jiwa dan pikiran karena dapat dijadikan koping stress.

Yoga merupakan kegiatan fisik yang akan memberikan efek pada setiap orang yang melakukannya.

Yoga prenatal dapat membantu ibu hamil untuk mencapai keseimbangan jiwa dan pikiran dengan cara menurunkan kecemasan dalam diri ibu hamil.

Berlatih yoga saat hamil merupakan salah satu solusi yang bermanfaat sebagai media self help yang dapat mengurangi ketidaknyamanan selama hamil.

Yoga merupakan salah satu cara mengurangi kecemasan karena Teknik Latihan pada yoga menitikberatkan pengendalian otot, Teknik pernapasan, relaksasi dan ketenangan pikiran.

Teknik relaksasi yang dilakukan dengan cara membayangkan Sesuatu menyenangkan dapat membuat tubuh menjadi relaks dan tenang.

Baca Juga:  Bukittinggi Harus Berbenah Agar Tak Ditinggalkan 

Akibat kecemasan dalam kehamilan dapat meningkatkan risiko dalam proses persainan.

Prenatal yoga merupakan salah satu solusi yang tepat untuk membantu ibu hamil dalam menjalani kehamilan.

Manfaat prenatal yoga dapat membantu ibu hamil dalam pengaturan ritme pernapasan, berfokus pada perasaan nyaman, aman dan tenang yang dirasakan ibu hamil dalam berlatih.

Prenatal yoga dilakukan dengan relaksasi, mengatur posisi, mengatur postur, mengatur nafas.

Pelaksanaan prenatal yoga ibu dianjurkan untuk mengatur posisi paling nyaman untuk melakukan latihan kemudian ibu diminta untuk memejamkan mata dan mengikti arahan imajinasi yang diarahkan oleh instruktur prenatal yoga.

Related Posts